Saturday 15 October 2016

Download Recuva, Cara Mengembalikan Data di Flashdisk yang Terformat atau File yang Terhapus Permanen




Pernah gak sengaja menghapus file dengan shift+delete? Buat sobat yang belum tahu, kombinasi tombol tersebut gunanya untuk menghapus secara permanen. Deg..deg..deg... dan file yang dihapus permanen tidak bisa di-restore karena tidak muncul di recycle bin, oh my God
 Atau mungkin pernah tidak sengaja memformat flashdisk padahal masih ada data penting yang belum di-backup? OMG !

Yap jika dalam kondisi seperti itu maka langkah pertama yang harus dilakukan adalah berdoa. Mengapa? karena kemungkinannya kecil untuk mengembalikan file tersebut. Tapi kita harus percaya bahwa peluang masih ada, ingatlah banyak jalan menuju Roma.
Oke ngebacotnya dicukupkan sekian, langsung saja nih admin kasih tau cara mengembalikan file tersebut, check this out guys.

1. Download aplikasi recuva disini
2. Instal aplikasi recuva
3. Pada tampilan awal ini, klik next aja! 
4. Pilih jenis file terhapus yang akan dicari

5. Pilih direktori terakhir file tersebut disimpan. Jika lupa menyimpannya, pilih aja “I'm not sure”

6. Disini sobat dapat menggunakan fitur deep scan, fitur ini bersifat opsional, bisa dipilih atau tidak dipilih. Fitur ini membuat pencarian dilakukan lebih teliti tapi memakan banyak waktu

7. Pemindaian akan berlangsung dalam beberapa saat. Jangan lupa untuk berdoa Guys

8. Setelah pemindaian selesai, mark/ tandai file yang akan direcover. Nanti sobat akan melihat file berwarna merah, kuning dan hijau (bukan lagu pelangi). Warna merah artinya file tidak bisa direcover, kuning artinya file bisa direcover tapi ada kecacatan, sedangkan hijau artinya file bisa direcover dengan mulus.

9. Terakhir, klik recover dan selamat anda berhasil mendapatkan 2 miliar mengembalikan file yang terhapus


Cara Mengirim File Berukuran Besar dengan Gmail


Tidak dimungkiri bahwa Google Mail (Gmail) merupakan layanan email terbaik yang pernah ada, dilihat dari fasilitas dan fitur yang disediakan. Banyak orang memiliki lebih dari satu email, namun kebanyakan menggunakan Gmail sebagai email utamanya, termasuk saya. Tim di belakang Gmail secara konsisten selalu menambahkan fitur-fitur baru kepada para penggunanya.

Selama beberapa lama, Gmail hanya mengizinkan pengiriman file maksimal 25 MB sebagai lampiran email. Namun saat ini dengan diluncurkannya Google Drive, pengguna Gmail dapat mengirim file berukuran besar (hingga 10 GB) melalui kolaborasi Gmail dan Google Drive secara gratis. Yang lebih menyenangkan, kita tidak perlu membuka halaman Google Drive, cukup melalui halaman Gmail yang sedang aktif. Sebuah layanan fantastis yang hanya disediakan oleh Google.

Berikut ini adalah cara mengirimkan file berukuran besar dengan Gmail.
Catatan: Saya asumsikan Anda sudah menggunakan new compose experiment untuk membuat email dengan gmail.

Langkah 1. Sign in ke akun Gmail Anda kemudian klik Compose (tombol kiri atas warna merah) untuk membuka kotak penulisan email baru.

Langkah 2. Tulis alamat penerima, subject, dan isi surat Anda, kemudian arahkan kursor ke bawah dan klik tombol Insert files using Drive (icon Google Drive warna hitam), lihat gambar. Klik icon tersebut untuk membuka kotak melampirkan file.

Langkah 3. Klik Select files from your computer, kemudian cari lokasi file yang ingin Anda kirimkan melalui Gmail. Anda juga bisa melakukan drag untuk melampirkan file dari harddrive.







Langkah 5. Setelah memilih file yang ingin Anda kirim, kemudian klik tombol upload.


Lamanya upload tergantung pada ukuran file dan koneksi jaringan internet Anda. Semakin besar ukuran file tentu saja membutuhkan waktu upload semakin lama, apalagi jika koneksi internet terbatas.

Langkah 6. Klik Send pada kotak pengiriman Gmail.

Langkah 7. Selesai

Itulah cara Cara Mengirim File Berukuran Besar dengan Gmail. Semoga bermanfaat.


CARA MENGINSTAL  APLIKASI QURAN DI WORD

Assalamu'alaikum wr. wb.,

Sebelum antum meng-install, bacalah basmalah lebih dahulu..

Syarat berikutnya adalah bahwa antum harus memiliki software WinZip yang telah ter-install dalam komputer antum.

Cara meng-install software ini :

1. Kopikan 2 font yang ada di folder ini (tradbdo & trado) ke dalam folder = c:\WINDOWS\Fonts
2. Pilih Software yang sesuai dengan versi Office (Word) yang antum miliki.
            a. Office 2000 => Pilih SetupQuranInWord2000
            b. Office XP => Pilih SetupQuranInWord2002
            c. Office 2003 => Pilih SetupQuranInWord2003
double klik ikon yang yang sesuai, lalu ikuti saja prosesnya.
3. Jika instalasi telah selesai, buka MsOffice Word untuk melihat apakah instalasi telah berhasil/belum. Tanda berhasil=terdapat menu Al-Qur'an pada menu-bar, seperti berikut Assalamu'alaikum wr. wb.,

Sebelum antum meng-install, bacalah basmalah lebih dahulu..

Syarat berikutnya adalah bahwa antum harus memiliki software WinZip yang telah ter-install dalam komputer antum.

Cara meng-install software ini :

1. Kopikan 2 font yang ada di folder ini (tradbdo & trado) ke dalam folder = c:\WINDOWS\Fonts
2. Pilih Software yang sesuai dengan versi Office (Word) yang antum miliki.
            a. Office 2000 => Pilih SetupQuranInWord2000
            b. Office XP => Pilih SetupQuranInWord2002
            c. Office 2003 => Pilih SetupQuranInWord2003
double klik ikon yang yang sesuai, lalu ikuti saja prosesnya.

3. Jika instalasi telah selesai, buka MsOffice Word untuk melihat apakah instalasi telah berhasil/belum. Tanda berhasil=terdapat menu Al-Qur'an pada menu-bar, seperti berikut :


Alhamdulillah, antum telah berhasil menginstall software ini. Selamat menggunakan, moga-moga membawa manfaat.
Membuat Foto Menjadi Video dengan Picasa

  1. Untuk Membuat Foto Menjadi Video dengan Picasa silahkan download softwarenya dari picasa.google.com
  2. Silakan kelompokkan dahulu foto-foto yang ingin kamu jadikan video dalam sebuah folder. Kemudian jalankan Picasa. Pilih folder yang tadi dibuat dari daftar folder disebelah kiri. Kemudian klik Movie di menu kanan bawah.

  3. Lalu Akan muncul setingan untuk membuat video sebagai berikut
    • Untuk menambahkan lagu klik Load
    • Ini setingan untuk audionya, kalau bagusnya pilih yang Fit photos into audio (Foto akan sesuai dengan durasi audio)
    • Setingan untuk transisi. Silakan pilih sesuai keinginan Anda. Ada setingan yang unik, yaitu efek Pan and Zoom – Face. Efeknya berupa zoom in/out dari wajah orang yang ada di dalam foto. Jadi otomatis mengenali posisi wajah. Tidak perlu susah-susah lagi bikin efek zoom ke wajah seseorang.
    • Anda bisa memilih besarnya ukuran dimensi video. Selain itu jika ingin foto full dalam layar silakan centang Full Frame Photo Crop
    • Klik Create Movie. Atau jika ingin diupload langsung ke Youtube bisa klik tombol Youtube
Video Anda akan diproses. Prosesnya akan terlihat di kotak kecil di kanan layar Anda. Biasanya video tersimpan di folder My DocumentsMy PicturesPicasaMovies. Formatnya adalah wmv, jika ingin diubah ke vcd/dvd maka Anda bisa memakai software seperti Nero vision atau converter (any video – total video dll).

Wednesday 5 October 2016

Download Inkscape, Aplikasi Menggambar yang User-Friendly sebagai Alternatif Corel Draw




Yap, pada kesempatan kali ini admin akan membahas mengenai aplikasi untuk menggambar yaitu Inkscape. Bisa dibilang kalau Inkscape merupakan Corel Draw versi opensource. Mengapa demikian?

Alasannya adalah karena fitur yang dimiliki sangat melimpah dan mampu menyaingi Corel Draw. Selain itu, aplikasi ini memiliki interface yang user-friendly sehingga cukup mudah untuk digunakan, bahkan meskipun kita seorang autodidak. Trust me, it works.

Kelebihan lain dari aplikasi ini adalah opensource sehingga kita tidak perlu membayar mahal sebuah lisensi ataupun ribet-ribet ngecrack-nya hehehe...
Yuk kita intip interface dari aplikasi ini.


Dan ini adalah salah satu karya yang dapat diciptakan dengan aplikasi Inkscape


This illustration of a Ferrari by Gilles Pinard

Buat yang tertarik menggunakannya, sobat bisa mendownloadnya disini.
Oh ya hampir lupa, rencananya akan dibuat postingan khusus mengenai tutorial menggunakan aplikasi ini, harapannya adalah agar aplikasi ini dapat dikenal dan digunakan oleh banyak orang.
So, stay tune on this blog